:
SELAMAT MENIKMATI & ENJOY 299CE574

Rabu, 13 Maret 2013

TECHNO » Gadget Spesifikasi Galaxy S IV Kembali Beredar



Andina Librianty - Okezone
Browser anda tidak mendukung iFrame
Jum'at, 8 Maret 2013 10:41 wib
detail berita
Capture screenshot bocoran Galaxy S IV
CALIFORNIA - Menjelang peluncuran Galaxy S IV pada 14 Maret, beredar berbagai informasi tentang smartphone tersebut. Terkini kembali muncul informasi lain yaitu spesifikasi layar yang diusung Galaxy S IV.

Dilansir dari Telegraph, Jumat (8/3/2013), dalam screenshot yang dirilis oleh GSM Israel, menunjukkan aplikasi Quick System Info Pro yang berjalan di Galaxy S IV. Bukan hanya itu, dalam aplikasi tersebut tercantum keterangan tentang spesifikasi Galaxy S IV, seperti layar 5 inci, 1080 x 1920 piksel dengan kerapatan piksel 480ppi.

Rumor tentang ponsel terbaru Samsung banyak beredar selama berbulan-bulan dan mencapai puncaknya saar acara peluncurannya diumumkan pada dua pekan lalu.

Pekan ini, dilaporkan oleh New York Times bahwa seorang sumber yang telah memiliki Galaxy  S IV mengatakan bahwa smartphone tersebut memiliki fitur pelacak gerakan mata. Artinya, dengan hanya menggunakan mata, maka pengguna bisa men-scroll layar secara otomatis.

Sistem pelacak mata sebenarnya telah dikembangkan beberapa waktu lalu dan Galaxy S III memiliki fitur serupa yang disebut sebagai Smart Stay. Dengan fitur tersebut, layar tidak akan redup selama wajah pengguna masih menatap layar.

New York Times juga melaporkan bahwa Samsung telah mengajukan dua  merek dagang software dengan nama "Eye Scroll" untuk Eropa dan "Samsung Eye Scroll" di Amerika Serikat (AS).

Untuk merek dagang di AS, diketahui baru diajukan pada Februari lalu dan menggambarkan fitur tersebut sebagai "sensor gerakan mata dan scrolling layar dari perangkat mobile yaitu telepon seluler, smartphone, dan komputer tablet, sesuai dengan gerakan mata.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

close